Pasukan Sesat! ;p

Sunday, November 2, 2008

'THE DIP'

Dari total 92 halaman, gw baru sanggup menyelesaikan 38 halamannya. Buku ini sih kalo diindonesiakan, diperuntukkan untuk kita yang berada diantara 2 pilihan: bertahan atau berhenti. The Dip sendiri adl suatu waktu yg merupakan jarak antara proses belajar & usaha hingga menjadi seorang 'ahli'.

Gt bokap liat gw baca ni buku, langsung komen, 'Ngapain gitu aja kok pake baca buku sih?! Putusin sendiri lah, ama doa aja cukup.'



(Google Image)
Mungkin ada benernya si bapak gw ntu... Tp, buku ini membantu! Entah krn gw emang udah buntu banget, bingung mo memutuskan apa, makanya segala masukan (tentunya yg membangun), gw anggap itu semua adl bantuan yg berharga bgt!


Dari 34 halaman yg udah berhasil gw baca (Yes, berhasil... krn bahasanya lumayan susah dicerna (padahal gw baca yg versi bahasa loh!)) <- bodoh kok bangga?hehe
Ada beberapa kalimat yang nancep di otak dan hati...


'Menjadi yang terbaik itu penting dan mudah, jika Anda memilih hal yang tepat dan melakukannya sepenuh hati.'
---------------------------------------------------------------------------------------------

'Seekor burung pelatuk mematuk 20x di ribuan pohon, tetapi tidak mendapatkan apa pun, selain tetap sibuk. Atau, ia dapat mematuk 2000x di 1 pohon, dan bisa makan malam.'

---------------------------------------------------------------------------------------------

'Berhenti memang sulit. Berhenti membuat Anda mengetahui bahwa Anda tidak akan pernah menjadi nomor 1 di dunia. Setidaknya, bukan untuk hal ini. Jadi, lebih mudah untuk menundanya, tidak mengakuinya, dan puas dengan kondisi yang biasa-biasa saja. Sungguh sangat disayangkan.'

---------------------------------------------------------------------------------------------

'Tantangannya sederhana saja: berhenti ketika memasuki DIP adalah ide yang buruk. Jika perjalanan yang Anda mulai itu layak untuk dilakukan, kemudian Anda berhenti ketika Anda memasuki DIP, maka Anda hanya akan membuang-buang waktu yg telah Anda investasikan.

Cukup sering di DIP akan membuat Anda menjadi orang yg selalu berhenti, memulai banyak hal namun hanya dapat menyelesaikan sedikit. Sederhana saja. Jika Anda tidak dapat melewati DIP, jangan pernah memulainya. Dan Anda akan lebih berhati-hati memilih perjalanan yang akan Anda mulai.'

---------------------------------------------------------------------------------------------

'Misal, dalam bidang snowboarding. Dalam mempelajari snowboarding, DIP yg akan Anda lalui akan sangat menyakitkan. Ada 2 pilihan saat Anda bertemu DIP dalam snowboarding tsb: TINDAKAN BERANI yang perlu dilakukan adalah bertahan di dalam dan dan sampai ke sisi seberang, mendapatkan seluruh manfaat yg berasal dari kelangkaan. Sedangkan, TINDAKAN DEWASA yg dilakukan adl tidak perlu repot-repot memulai, jika Anda memiliki kemungkinan tidak akan berhasil melewati DIP.

Hal yg bodoh untuk dilakukan adl memulainya, berusaha mencapai hal yg terbaik, membuang2 byk waktu & uang, lalu berhenti di tengah2 DIP.

Sebagian kecil orang akan memilih untuk melakukan TINDAKAN BERANI dan kemudian akan berhasil menjadi yg terbaik di dunia. Sedangkan orang yg memiliki cukup pengetahuan mungkin akan memilih TINDAKAN DEWASA & menyimpan sumber daya mereka untuk proyek yg benar2 mereka sukai.

Keduanya adl pilihan yg baik. Pilihan yg terakhir itulah, yaitu pilihan biasa/ pilihan untuk mencobanya lalu berhenti, adl pilihan yg harus dihindari jika Anda ingin sukses.'

---------------------------------------------------------------------------------------------

*Baru 38 halaman yg berhasil gw cerna dan gw sudah bisa menyimpulkan.
Yes, kesimpulannya adl.... SAYA (MASIH) BINGUNG..!!!haha
Yah... bagaimanapun juga, semua orang harus mencoba dulu kan, baru bisa mengatakan ia bisa atau tidak. Permasalahannya adl jangan sampai memakan banyak waktu, hanya untuk mengetahui dengan yakin dan pasti bahwa ternyata ia tidak bisa. ASEM abis tuh kalo kayak gitu...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...